You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 3.000 Lowongan Kerja Dibuka Dalam Job Fair Jaksel
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Job Fair Jakarta Selatan Sediakan 3.000 Lowongan Kerja

3.000 lowongan kerja disediakan dalam kegiatan Job Fair yang digelar Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Jakarta Selatan di Pasar Raya Blok M, Kebayoran Baru.

Di harapkan dapat banyak menyerap tenaga kerja

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin berharap, para pencari kerja dapat memanfaatkan Job Fair ini dengan melamar pada bidang yang diinginkan.

"Job Fair ini mempertemukan antara perusahaan-perusahaan yang tersedia lowongan kerja dengan masyarakat yang memang belum bekerja," ujarnya saat membuka Job Fair di lokasi, Rabu (27/7).

Pemkot Jakbar Bakal Gelar Tiga Kali Job Fair Tahun Ini

Munjirin mengungkapkan, Job Fair kali ini diikuti 40 perusahaan dari berbagai bidang. Karena keterbatasan tempat, para pencari kerja dibatasi 5.000 orang per hari.

"Saya berharap pencari kerja dan perusahaan dapat memanfaatkan sebaik mungkin Job Fair ini karena sama-sama saling menguntungkan," ucapnya.

Kepala Suku Dinas Nakertransgi Jakarta Selatan, Fidiyah Rokhim menuturkan, kegiatan Job Fair ini digelar dua hari dari 27-28 Juli 2022 dengan menyediakan 3.000 lowongan kerja dari 40 perusahaan.

"Kegiatan Job Fair ini diharapkan dapat banyak menyerap tenaga kerja hingga bisa mengurangi angka pengangguran di Jakarta Selatan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3654 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1056 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye897 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye888 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye849 personNurito